ADA APA DENGAN JANUARI BERSERI
Tanggal 20 Januari tahun 2023 kemaren tepatnya malam sabtu pahing kami peserta KBMN ke 28 mendapatkan pemateri dari seorang Profesor yang ternyata masih muda karena bayangan saya Profesor itu sudah tua-tua, tarnyata yang ini berbeda masih muda, penuh talenta, dan memiliki buanyak karya yang menjadi rebutan para penerbit. Beliau adalah Profesor Richardus Eko Indrajit.
Beliau menyampaikan materi tidak terlalu lama hanya menyapaikan pengalaman-pengalaman beliau dan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab yang ternyata para penanyanya sangat banyak dan antusias satu persatu di jawab tanpa mikir dengan cepat dan tepat bahkan beliau melakukannya berada di dalam mobil sambil memberi materi ini suatu kebiasaan yang luar biasa karena saya pribadi biasanya kalau naik kendaraan sambil baca hp makan akan pusing.
Yang lebih seru Prof. Ekoji langsung mengajak praktek tanpa banyak teori dan dan basa basi, di dampingi bu Aam sebagai moderator langsung dibuatkan google from tantangan menulis untuk 50 orang dengan tema Januari berseri. Hal ini membuat deg- deg ser karena kata beliau akan dipandu untuk menjadi penulis dan tembus penerbit mayor dalam 2 minggu ini sunguh gila antara percaya dan tidak percaya bagi kami para peserta yang masih pemula dan belum punya karya.
Karena tantangannya seru akhirnya memberanikan diri untuk mencoba keberuntungan bersaing meskipun belum tau apa- apa tentang tulis-menulis, dengan seribuan lebih peserta yang ada di KBMN 28. Memang tidak semua peserta ada yang mengikuti aktif tetapi setidak nya mereka melihat dan membaca pada wa grup yang ramai, campur ada yang komen, bingung, deg-degan, penasaran bercampur jadi satu padahal hanya akan diambil 50 perserta.
Sampai besoknya hari sabtu ternyata hasil seleksi alam dan berbagai hal yang bisa masuk ke dalam grup Januari berseri ada sekitar 66 orang yang akan dipandu oleh Prof. Ekoji. Grup mulai rame dengan penuh tanda tanya bercampur penasaran akan nanti bagaimana-bagaimananya7, grup dibantu mengelola oleh pak Lutfi dan bu Aam disampaikan bahwa "nanti sore jam 5 akan ada pembagian judul untuk 50 orang tercepat" hal ini yang membuat kami para peserta Januari Berseri makin panas dingin campur perut agak mules menunggu rahasia yang akan disampaikan oleh Prof Ekoji. Bahkan pak Lutfi dan Bu Aam saja belum tahu bagaimana teknis rebutan judulnya dan teknis selanjutnya, memang Prof Ekoji luar biasa dalam membuat penasaran para peserta bahkan sampai di dalam grup saya lihat bu There bingung sendiri bercampur tidak sabar hehe maaf ya bu There.
Pada siang hari Prof. Ekoji kembali masuk grup untuk memberikan umpan lagi berupa pertanyaan siap dan peserta untuk menjawab siap, dan selanjutnya kita diminta menulis siap rebutan judul. Tentu grup makin ramai mengingat Sambil menanti judul jam 5 nanti.
Lima belas menit sebelum jam lima sore Prof Ekoji kembali muncul untuk bersiap- akan dimunculkan 50 judul untuk 50 orang pertama tercepat. Pak Lutfi pun menghitung mundur detik-detik jam 5 akan dimunculkan judul dari Prof Ekoji. Tiba- tiba jrenggggg muncul wa dari Prof. Ekoji 50 judul buku dan ternyata semua berbahasa inggris sungguh sangat mengejutkan bahkan sampai bingung milih yang mana karena harus adu mekanik dan kecepatan dalam wa grup untuk bersaing dengan seluruh peserta untuk memilih judul, ini seru seperti memacu andrenalin campur lari maraton, ibarat mau dilamar perasaan gugup campur aduk jadi satu, karena sistem nya one title one man. Jadi yang kalah cepet dan milih judul sama harus segera ganti judul tentu seru bahkan Pak lutfi sampai keringetan merapikan grup.
Awalnya pilihan langsung milih nomor judulnya siapa cepat dia dapat dan yang kalah cepet harus seger ganti judul, meski banyak para peseta termasuk saya sendiri yang belum faham tentang judulnya karena semua berbahasa inggris tetapi tetap rebutan mungkin ada beberapa yang sudah familiar sampai satu judul dipilih 2 orang bahkan ada yang sampai 3 orang.
Bahkan sampai magrib masih ramai rebutan judul dan masih banyak yang tabrakan pak Lutfi mungkin mau gregetan tapi takut dosa, lalu bu Sri mengusulkan untuk merubah lagi cara memilihnya dengan copas judulnya dan menuliskan nama kita di samping judul tersebut, hal ini juga ramai lagi karena ada yang sudah dipilih orang lain juga masih semrawut juga lalu ada yang mengusulkan pakai google from, metode yang ini agak lumayan karena sistemnya masih pakai yang cepat dia yang dapat, maka akan langsung terekam oleh goole from.
Ini pak Lutfi mulai istirahat dan dilanjutkan oleh bu Aam tetapi grup masih ramai dengan rebutan judul yang satu judul ada yang doble dan triple, akhirnya semakin malam ketika Pak lutfi muncul untuk kembali merapikan google fromnya, selanjutnya setelah ditelusuri masih ada yang doble dan triple ternyata setelah dikonfirmasi mereka satu tim dalam penulisanya, selanjutnya ada yang usul lagi untuk menuliskan judul-judul yang belum dipilih saja agar tidak membingungkan sampai malam ternyata setelah dicek oleh pak Lutfi masih ada yang kosong sebanyak 8 judul yang belum di pilih.
Sebelum subuh kayaknya Prof. Ekoji memberikan sesuatu yang bikin jantungan lagi karena beliau akan memberikan kejutan untuk 5 orang yang beruntung, apa kejutanya masih menjadi tanda tanya, dan teryata kejutan asalah cover buku untuk 5 orang pertama sudah jadi beserta Nama kita sebagai penulis ini sungguh antara terharu dan bingung menjadi satu luar biasa Prof Ekoji.
Sampai setelah subuh saya melihat hp masih ramai bertukar judul karena mungkin ada yang sudah peserta kuasai materinya akhirnya sisa judul sepertinya sudah dipilih semua oleh peserta tetapi masih banyak juga yang bingung dengan judul yang di dapat karena banyak yang belum memahami materi yang kekinian ini.
Kereeen pak
BalasHapusBelum kak rosweni masih tahab belajar
Hapus