RAIH PRESTASI DENGAN BERLITERASI RESUM KE 3 KBMN 28

 




Meteri ke 3 gali potensi raih prestasi.

        Malam ini Jumat malam sabtu 13 Januari 2023 materi ketiga tentang gali potensi raih prestasi yang disampaikan oleh ibu Aam Nurhasanah S.Pd. dan dimoderatori oleh bu Arofiah Afifi. S.Pd materinya ringan tetapi sangat luar biasa untuk disimak. Apalagi di awal acara mereka berbalas pantun bahkan seakan membuat pantu tanpa mikir dalam hitungan detik langsung bisa membuat pantun sungguh istimewa kalau para senior memberikan materinya. Memang tidak salah kalau beliau bunda Aam mendapat sebutan ratu blog.

       Diawali dengan sebuah quotes yang sangat bagus dari Seno Gumira Ajidarma yaitu:

     Menulis adalah suatu cara untuk berbicara, suatu cara untuk berkata, suatu cara untuk menyapa, suatu cara untuk menyentuh seseorang yang lain entah dimana. Cara itulah yang bermacam-macam dan di sanalah harga kreativitas ditimbang-timbang." (Seno Gumira Ajidarma)

          Dengan demikian menulis adalah suatu cara menampilkan potensi dan prestasi.

     Selanjutnya disampaiakan "bagaimana menggali potensi untuk mengukir prestasi. Jawabannya sederhana. *Kita bisa mulai dengan apa yang kita sukai.*  Setiap manusia diberikan kesempatan yang sama untuk menggali segala potensi yang dimiliki untuk meraih prestasi. Sebagai contoh, saya suka menulis maka saya menekuni dunia tulis. Saya menulis dari apa yang saya sukai, apa yang kita alami, atau apa yang kita kuasai. Kita bisa menulis puisi, pantun, cerpen, novel, atau kisah inspiratif yang bisa menginspirasi negeri" itulah kata kata penjelasan dari beliau untuk selalu menulis dari apa yang kita sukai, dan dari apa yang dialami.

          Teryata bu Aam sebelumnya juga bukan penulis yang sehebat sekarang yang memiliki karya yang sangat banyak dalam waktu yang singkat, dulunya bu Aam juga termasuk perserta yang belum lulus pada KBMN ke 8 dan karena semangatnya yang luar biasa dari dukungan dan yerispieasi Omjay akhirnya bisa lulus pada KBMN ke 12 dan selanjutnya mengadikan diri menjadi tim hebat omjay yang membersamai sebagai moderator, tim hebat, nara sumber dll sehingga dari kisah perjalanan itu bisa mengahaailkan buku-buku antologi dan buku- buku solo.

Adapun beberapa buku beliau di antaranya:

1. Buku solo pertama yang berjudul *MENGUKIR MIMPI JADI PENULIS HEBAT* terbit  bulan Agustus 2020.

2. Buku solo kedua yang berjudul KUNCI SUKSES MENJADI MODERTOR ONLINE

3. Buku solo yang ketiga yaitu berkisah tentang bagaimana penulis konsisten menulis selama 28 hari tanpa jeda yang di isinya berharap bisa memberikan inspirasi melalui tulisan

4. Pada awal 2022, lahirlah buku solo ke-4 saya yang berjudul RAJIN MENULIS BERBUAH MANIS

       Selain itu bunda Aam juga banyak menulis buku-buku ontologi yang berkolaborasi dengan bebagai pakar menulis yang tersebar di seluruh Indonesia. Tidak hanya itu, beliau  juga  rajin mengikuti lomba menulis di blog dan berbagai perlombaan menulis yang akhirnya mengantarkan beliau sampai sehebat sekarang.

         Bahkan usaii mengikuti kelas KBMN 12, Bu Aam mendapat tawaran dari Bunda Kanjeng menjadi kurator atau penanggung jawab buku. Hampir setiap angkatan KBMN, melahirkan buku antologi bersama Bu Kanjeng dimana Bu Aam sebagai kuratornya.

    Bu Aam  juga bercerita tentang mendapatkan naskah dari muridnya yang bekerja sebagai TKW di arab saudi  yang bisa menghasilkan sebuah novel sebanyak 300 halaman ini sangat luar biasa menurut saya seorang TKW di Arab Saudi bisa menulis sebanyak itu di tengah tengah kesibukanya bekerja. Setelah mengedit novel Juminah dengan tebal 300 halaman, bu Aamkembali diberi tantangan menjadi editor oleh Bunda Kanjeng. Hingga akhirnya bisa membantu para alumni KBMN untuk melahirkan buku pertamanya. Ada Pak Dail, Bu Raliyanti, Ustazah Mutmainah, Ustazah Ovi, juga yang lainnya.

        Sesi sekanjutnya adalah sesi tanya jawab sesi ini sangat banyak tang bertanya bahkan kurang lebih ada 28 pertanyaan, mungkin berasal dari pertanyaan-pertanyaan itu kalau dijawab panjang lebar bisa menjadi sebuah buku. Bu Aam juga menekankan untuk selalu semangat menulis agar berbuah manis. Saya fokus pads pertanyaan Bu Wahyuning tentang cara cepat menulis buku ya dijawab sungguh sangat mencengangkan menurut saya. Yaitu "Untuk menulis 1 minggu, 1 hari kita tulis 10 halaman A4, 5 hari 50 halaman jika dibuat A5 jadi 100 halaman. Sisanya 2 hari untuk edit dan layout kawatir ada yang salah ketik" ini sungguh kebiasaan yang luar biasa bila kita bisa mengikutinya.

Komentar

  1. Resume nya bagus ini, sepertinya sudah terbiasa menulis resume ya. Mantap pak. Hali terus ilmu fari para NARSUM, kemudian kumpulkan jadikan buku. Resume busa jadi buku

    BalasHapus
  2. Masih newbie bu mohon kritikanya

    BalasHapus
  3. Hidup itu nulis. Ayo kita tulis Bun!

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

WRITE EVERY DAY AS A LIFESTYLE RESUM KE 1 KBMN 28

Belajar Menulis